Membaca buku bukan cuma soal tugas sekolah atau kewajiban akademik. Buat pelajar, buku yang tepat justru bisa jadi teman berpikir, sumber motivasi, bahkan pembuka sudut pandang baru tentang hidup. Menariknya, ada beberapa buku yang bukan hanya populer, tapi juga relevan dengan dunia pelajar sampai sekarang. Buku-buku ini ringan dibaca, bahasanya dan isinya relate dengan keseharian. Berikut 4 Buku Terbaik Wajib Baca dan Populer untuk pelajar.
Laskar Pelangi – Andrea Hirata

Buku ini hampir selalu disebut ketika membahas bacaan inspiratif untuk pelajar. Laskar Pelangi bercerita tentang perjuangan sekelompok anak di Belitung yang tetap bersemangat sekolah meski serba keterbatasan. Ceritanya sederhana, tapi emosinya kuat dan terasa nyata.
Sebagai pelajar, buku ini mengajarkan bahwa keterbatasan ekonomi bukan alasan untuk berhenti bermimpi. Nilai persahabatan, kerja keras, dan rasa ingin tahu disampaikan dengan bahasa ringan dan penuh humor. Cocok dibaca siapa pun yang pernah merasa minder atau hampir menyerah dengan keadaan.
Atomic Habits – James Clear

Atomic Habits termasuk buku nonfiksi yang sangat populer di kalangan pelajar dan mahasiswa. Buku ini membahas kebiasaan kecil yang sering diremehkan, padahal punya dampak besar dalam jangka panjang. Penjelasannya logis, praktis, dan mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Untuk pelajar, buku ini membantu membangun kebiasaan belajar yang konsisten tanpa terasa memaksa. Mulai dari mengatur waktu, mengurangi menunda pekerjaan, sampai membentuk rutinitas produktif. Isinya tidak menggurui, justru terasa seperti nasihat dari teman yang paham kondisi kita.
Negeri 5 Menara – Ahmad Fuadi

Novel ini menceritakan kehidupan santri di pesantren dengan latar pendidikan yang kuat. Kalimat “Man Jadda Wajada” menjadi pesan utama bahwa siapa pun yang bersungguh-sungguh akan mendapatkan hasilnya. Ceritanya penuh semangat, tapi tetap membumi.
Bagi pelajar, Negeri 5 Menara memberi gambaran bahwa pendidikan bukan hanya soal nilai, tapi juga proses membentuk karakter. Buku ini cocok dibaca saat motivasi belajar sedang turun karena mampu menyalakan kembali semangat dan kepercayaan diri.
Filosofi Teras – Henry Manampiring

Berbeda dari buku pelajaran, Filosofi Teras memperkenalkan filsafat Stoik dengan bahasa yang sangat santai dan relevan. Buku ini membantu pembaca memahami cara mengelola emosi, tekanan akademik, dan ekspektasi sosial yang sering dialami pelajar.
Isinya cocok untuk pelajar yang sering overthinking, cemas menghadapi masa depan, atau merasa tertekan dengan tuntutan sekitar. Buku ini mengajarkan fokus pada hal yang bisa dikendalikan dan lebih tenang menghadapi masalah sehari-hari.
BACA JUGA: Mengajarkan Etika Sejak Dini di Lingkungan Sekolah
Keempat buku di atas bukan sekadar populer, tapi juga punya dampak nyata bagi perkembangan pola pikir pelajar. Dari kisah perjuangan, pembentukan kebiasaan, motivasi pendidikan, hingga pengelolaan emosi, semuanya saling melengkapi. Membaca satu per satu buku ini bisa membantu pelajar tumbuh lebih matang, percaya diri, dan siap menghadapi tantangan akademik maupun kehidupan sehari-hari.